Kapolsek Tanggulangin Masifkan Peran Bhabinkamtibmas Sambang Desa Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional

Dalam upaya memperkuat keamanan dan ketahanan pangan di wilayah hukumnya, Kapolsek Tanggulangin Kompol Anggono Jaya mengintensifkan peran Bhabinkamtibmas dalam kegiatan sambang desa.
Langkah ini tidak hanya bertujuan untuk menjaga stabilitas kamtibmas, tetapi juga sebagai bentuk dukungan terhadap program Pekarangan Pangan Bergizi (P2B) yang sejalan dengan Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto, khususnya dalam hal ketahanan pangan nasional.
Kegiatan konkret terlihat pada Rabu (16/4/2025), saat Bhabinkamtibmas Desa Kedensari melakukan peninjauan langsung ke lahan produktif milik warga di Kecamatan Tanggulangin, Kabupaten Sidoarjo. Dalam kunjungan tersebut, Bhabinkamtibmas turut berdialog dengan masyarakat terkait pengelolaan lahan, hasil panen, serta kendala-kendala yang dihadapi para petani.
"Kami ingin memastikan bahwa selain tugas menjaga keamanan, Bhabinkamtibmas juga hadir sebagai mitra masyarakat dalam mewujudkan kemandirian pangan. Ini menjadi bagian dari kontribusi Polri dalam mendukung program ketahanan pangan Polresta Sidoarjo Polda Jatim," ujar Kompol Anggono Jaya.
Ia menambahkan bahwa program P2B menjadi salah satu upaya strategis dalam meningkatkan kesejahteraan warga desa, sekaligus memperkuat ketahanan pangan dari level rumah tangga. Dengan adanya sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat, diharapkan wilayah Tanggulangin dapat menjadi contoh daerah yang aman, mandiri, dan berdaya.
Langkah ini mendapat apresiasi dari warga yang merasa terbantu dengan perhatian serta pendampingan dari kepolisian dalam pengembangan potensi pertanian lokal.